bf-beauty.com – Tren suntik filler wajah, menjadi salah satu tren kecantikan yang sangat booming di kalangan wanita Tanah Air. Begitu banyaknya wanita yang berlomba-lomba melakukan perawatan wajah agar bisa tampil menarik didepan banyak orang. Namun seiring berjalannya waktu, manfaat dari suntik filler wajah pun semakin meluas. Injeksi suntik filler yang pernah meredup ini, kembali bersinar setelah ditemukan manfaat lainnya, yaitu dapat mencegah penuaan dini.
“Dahulu, pasien seringkali terinspirasi untuk melakukan perawatan dan sedikit perbaikan estetika pada wajah, seperti dagu, bibir, dan hidung. Kebanyakan dari mereka memilih dermal filler dan injeksi botox,” ujar dr. Kevin Maharis, MD, Dip(Derm), selaku Medical Director Maharis Clinic, yang kami lansir dari sumber Liputan6.com, pada beberapa waktu lalu. Awalnya, tidak banyak banyak orang yang menyadari betapa pentingnya mencegah penuaan dini pada kulit wajah. Namun kini, seolah semua kalangan wanita hingga pria pun sadar untuk mengutamakan perawatan wajah dalam mencegah gangguan keriput sebagai penyebab penuaan dini, kata dr. Kevin.
“Sehingga, salah satu jawaban yang bisa ditentukan, adalah Profhilo,” ujarnya. Tidak berhenti disitu saja, dr. Kevin melanjutkan bahwa dengan dua metode perawatan yang sama-sama mengandung hyaluronic acid di dalam nya, akan lebih efektif untuk menjaga kekencangan kulit wajah. Namun, kembali dipastikan olehnya bahwa Profhilo dengan dermal filler memiliki perbedaan signifikan.
“Untuk Profhilo tidak dapat menyebabkan penambahan volume pada wajah, atau dapat merubah struktur wajah layaknya perawatan filler yang disuntikkan ke area spesifik, sehingga dapat memberikan efek volume bertambah, atau biasa kita kenal juga dengan efek lifting. Efek ini bisa mengisi kekosongan pada ruang wajah,” lanjutnya. Berdasarkan ulasan yang kami kutip dari sumber yang sama, Profhilo, merupakan produk perawatan wajah dengan cara menginjeksi kulit menggunakan sebuah konsep khusus yang dinamakan dengan “Bio Remodelling”.
Konsep tersebut diciptakan oleh sebuah perusahaan estetika internasional Eropa, yaitu IBSA. Produk tersebut diklaim sangat efektif untuk menjaga kekencangan kulit wajah dan meremajakan nya kembali agar tidak mengalami penuaan dini. Profhilo juga diklaim dapat mengencangkan kulit sekaligus memperbaiki tingkat keelastisan kulit wajah atas sokongan bio stimulasi kolagen, adipocytes stem cells, dan elastin. Yang mana ketiga stimulasi tersebut sangat dibutuhkan oleh kulit wajah karena akan mengalami penurunan otomatis seiring berjalannya waktu.
Cara Kerja Tren Suntik Filler Wajah, Profhilo
Profhilo, merupakan sebuah produk estetika kulit yang mengandung 100% hyaluronic acid, atau (HA). Kandungan murni tersebut, akan disuntikkan/diinjeksikan langsung ke kulit wajah hingga ke 10 titik lapisan paling dalam. Yang mana lapisan per lapisannya sudah ditentukan terlebih dahulu dan tidak diinjeksikan dengan sembarangan. Adapun tujuan utama dari injeksi tersebut, adalah meremajakan kembali jaringan kulit dan melembabkan secara alami.
Profhilo, telah diformulasikan serta didukung oleh sebuah teknologi modern yang disebut NAHYCO. Apa itu NAHYCO? Yakni sebuah teknologi hybrid yang telah dipatenkan lebih dulu, sehingga proses injeksi akan lebih mudah menyebar ke seluruh lapisan kulit di wajah. Sehingga, dapat menciptakan efek kulit sehat bercahaya, serta mengencangkan. Indonesia, adalah negara urutan ketiga yang telah menggunakan teknologi dan tren Profhilo tersebut.
Pada saat pandemi COVID-19 menyerang Indonesia di 2021 lalu, hampir dua tahun berturut-turut tren estetika mengalami perubahan signifikan. Kewajiban menggunakan masker wajah, secara tidak langsung menyebabkan permintaan injeksi semakin menurun. Padahal, injeksi wajah adalah satu-satunya jalan keluar untuk mengubah bentuk wajah menjadi lebih sempurna. Sebaliknya, perawatan yang lebih mengutamakan anti-aging atau anti penuaan dini, justru mengalami peningkatan. Khususnya untuk perawatan yang berkaitan dengan manfaat kulit kencang dan menghaluskan.
Salah satu tren suntik injeksi kulit wajah yang juga dibahas oleh banyak wanita di Indonesia, adalah injectable skincare treatment. Atau biasa disebut juga dengan injeksi salmon DNA. Tren tersebut telah terjadi sejak 2019 lalu. Kemudian, ada juga tren treatment laser. Medical Direcotr Maharis Clinic, yakni dr. Kevin Maharis, MD, Dip (Derm), mengatakan bahwasanya pasien yang ingin melakukan perawatan kecantikan Profhilo, akan disambut dengan hangat. Treatment tersebut sangat cocok untuk mereka yang ingin melakukan perawatan injeksi, namun juga menginginkan kenyamanan.
“Karena, Profhilo akan dilakukan dengan cara di injeksi ke 10 titik wajah yang telah kami tentukan ketika sedang konsultasi. Profhilo juga tidak akan menyebabkan luka di kulit karena bekas suntikannya,” jelasnya. Tidak berhenti disitu saja, dr. Kevin juga menambahkan bahwa tren suntik filler wajah Profhilo ini juga sudah masuk kategori sebagai “injectable skincare” yang aman untuk seluruh konsumen.